SERANG, iNews45.com || Kepada teman-teman wartawan yang merasa tersinggung dan terganggu dengan ucapan saya tersebut,” saya meminta maaf" ujar Toni Sekdis Dpupr Kabupaten Serang dalam mediasi yang dihadiri oleh sejumlah wartawan.
Sebelumnya viral percakapan di grup WhatsApp media yang dinilai merendahkan profesi wartawan. Dalam percakapan tersebut, Toni terkesan meremehkan tugas wartawan independent news 45 Rudini yang tengah meliput berita dan memandang sebelah mata peran mereka sebagai penjaga informasi publik.
Namun, dengan permintaan maaf dan kesediaannya untuk bekerja sama dengan media, Toni diharapkan dapat memperbaiki hubungan antara pejabat publik dan media dalam memberikan informasi yang transparan dan akurat kepada masyarakat.
Toni Kristiawan, Sekdis Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Serang, menyatakan permintaan maaf dan komitmen untuk memperbaiki hubungan dengan media.
“Kami berharap kejadian ini dapat menjadi pelajaran bagi kami untuk tetap menghargai dan menghormati peran wartawan dalam menjalankan tugasnya sebagai penjaga informasi publik,” ungkapnya.
Diharapkan dengan adanya permintaan maaf dan kesediaan untuk memperbaiki hubungan dengan media, hal ini dapat menjadi pembelajaran bagi semua pihak dalam menjalankan tugasnya sebagai pejabat publik maupun wartawan, sehingga informasi yang disampaikan kepada masyarakat dapat lebih akurat dan berimbang. (*/Red)