SERANG, INEWS45.COM | Bhabinkamtibmas Polsek Jawilan Polres Serang BRIPKA Sigit S melaksanakan Sambang warga, Jum'at (11//11/2022).
Wilayah yang disambangi Pos Ronda Kp. Pabuaran RT. 04/02 Desa Parakan Kecamatan Jawilan guna memberi rasa aman, sekaligus pemasangan Flyer Call Center Polsek Jawilan.
Sosialisasi kamtibmas, Bhabinkamtibmas desa Parakan menghimbau untuk segera melapor apabila apabila ada potensi ngangguan keamanan.
Kapolsek Jawilan IPTU Dirga Abriawa, S.Tr.k, S.IK, berpesan dengan adanya sosialisasi tersebut masyarakat dengan mudah melaporkan ke pihak kepolisian apabila apabila ada potensi ngangguan kamtibmas.
"Diharapkan dengan adanya call center memudahkan masyarakat apabila ingin menghubungi pihak kepolisian disaat membutuhkan bantuan, sehingga wilayah hukum Polsek Jawilan tetap aman dan Kondusif," jelas Kapolsek.
"Bhabinkamtibmas melaksanakan giat sosialisasi dan penempelan Flyer Call Center Polsek Jawilan Pengaduan Gangguan Kamtibmas," tutupnya.
(*/Red)