Pandeglang, INEWS45.COM | Harwat Randis R4 (Pemeliharaan dan Perawatan Kendaraan Dinas Roda 4), Anggota Sat Samapta Polres Pandeglang jajaran Polda Banten, pastikan kendaraan dinas yang digunakan telah dilakukan perawatan rutin dalam mendukung kegiatan yang tidak terduga dengan rutin melakukan pengecekan kendaraan di Polres Pandeglang, Provinsi Banten, (13/07/2022).
Kapolres Pandeglang, AKBP Belny Warlansyah, S.H., S.I.K., M.H., melalui Kasat Samapta IPTU Darwin Khairul Syafari, S.H. menuturkan kegiatan harwat randis R4 ini selalu rutin dilakukan setiap sebulan dua kali untuk memastikan semua kendaraan dapat berfungsi dengan baik sehingga ketika ada keperluan yang dinilai mendadak seluruh unit kendaraan telah siap digunakan.
Setiap kendaraan selalu dipastikan dalam kondisi baik, dari mesin hingga pengecekan oli yang dipastikan sudah diganti sesuai kebutuhan, dan fungsi sparepart juga dapat dipergunakan baik tidak ada kendala ketika akan dipakai kegiatan kedinasan polri maupun kegiatan patroli Sat Samapta Polres Pandeglang.
“Semua kendaraan R4 selalu kami cek kesiapannya jika sewaktu waktu ada kegiatan rutin patroli maupun kegiatan lain terkait pengamanan, patroli dialogis dan pengawalan, sehingga ketika akan digunakan seluruh R4 dalam keadaan baik dan siap” Jelas Kasat Samapta.
(*/Red)