Pandeglang, Banten, INEWS45.COM | Polsek Angsana- Polres Pandeglang, Polsek Angsana melaksanakan kegiatan strong point dalam rangka memberikan keamanan, keselamatan, ketertiban serta kelancaran berlalulintas kepada pengguna jalan dan masyarakat di hari raya lebaran (03/04/2022).
Di H+1 lebaran idul fitri tahun ini terpantau untuk arus lalulintas di wilayah hukum Polsek Angsana masih dalam keadaan lancar serta situasi masih dalam keadaan aman terkendali. Untuk mengantisipasi terjadinya kemacetan arus laluntintas di H+1 lebaran, Kapolsek Angsana memerintahkan Anggota untuk melaksanakan kegiatan strong point / pengaturan lalulintas di wilayah hukum Polsek Angsana.
Pada kegiatan strong point yang di laksanakan di Jln. Raya Angsana-Munjul, terpantau untuk arus lalulintas baik R2 mapun R4 masih tepantau lancar. Meski demikian Polsek Angsana tetap melakukan tindakan antisipasi dengan memerintahkan anggotanya untuk melaksanakan strong point/pengaturan lalulintas. Di karenakan Kec. Angsana merupakan akses penghubung ke tempat-tempat wisata pantai antara lain : pantai tanjung lesung maupun pantai carita. Tutur, Kapolsek Angsana Iptu Abdul Rachman Taufiq, S.h..
Dalam rangka mengantisipasi terjadinya peningkatan volume kendaraan baik R2 maupun R4 yang akan menuju daerah wisata pantai tanjung lesung maupun pantai carita yang berdampak terjadinya kemacetan lalulintas. Polsek angsana memerintahkan anggotanya untuk melaksanakan kegiatan strong point/pengaturan lalulintas guna mengantisipasi hal tersebut di atas, kegiatan strong point yang di laksanakan oleh Polsek Angsana bertujuan untuk menciptakan kamseltibcarlantas (keamanan, keselamatan, ketertiban, serta kelancaran lalulintas.
Di harapkan dengan kegiatan strong point yang di laksanakan oleh Polsek Angsana, besar harapan masyarakat dan pengguna jalan dapat merasakan menfaatnya kehadiran Polisi. Sehingga tujuan dari kegiatan strong point yaitu dalam rangka menciptakan Kamseltibcarlantas kepada masyarakat dan pengguna jalan dapat terwujud sebagai mana mestinya. Tutup, Kapolsek Angsana Iptu Abdul Rachman Taufiq, S.h..
Kegiatan berjalan dengan aman dan kondusif dengan tetap mematuhi prokes.
(*/Red)