Kab.Tangerang, iNews45.com || Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA) Budi Pekerti Tangerang mengadakan acara buka puasa bersama sebagai upaya mempererat silaturahmi antar pengurus.
Kegiatan ini berlangsung dengan penuh kehangatan di Sekretariat LKSA Budi Pekerti Tangerang Ceplak Desa Sukamulya Kabupaten Tangerang pada Rabu, 26 Maret 2025.
Acara yang dihadiri oleh seluruh pengurus LKSA Budi Pekerti, kegiatan buka puasa bersama ini bertujuan untuk memperkuat kebersamaan serta meningkatkan koordinasi dalam menjalankan program-program sosial bagi anak-anak yang membutuhkan.
Selain itu, momentum ini juga dimanfaatkan untuk berdiskusi dan mengevaluasi berbagai kegiatan yang telah dilakukan serta merancang strategi ke depan.
Dalam sambutannya, Ketua LKSA Budi Pekerti, Ahmad Kolyubi, S.Sos., M.AP menyampaikan Pentingnya menjalin kebersamaan di bulan suci Ramadan.
"Buka puasa bersama ini bukan sekadar momen berbagi hidangan, tetapi juga kesempatan bagi kita untuk mempererat tali persaudaraan dan meningkatkan sinergi dalam menjalankan misi sosial kita," ujar Pria yang akrab di sapa Obie.
Obie Juga Menambahkan
"Selain menikmati hidangan buka puasa, acara ini juga diisi dengan diskusi dan paparan singkat yang memberikan motivasi dan inspirasi bagi seluruh pengurus dalam mengabdikan diri untuk kesejahteraan anak-anak di LKSA.
Suasana hangat dan penuh kebersamaan tampak terasa sepanjang acara berlangsung.
Melalui kegiatan ini, LKSA Budi Pekerti berharap semangat kebersamaan semakin terjaga dan terus berkembang dalam menjalankan program sosialnya.
Diharapkan pula acara serupa dapat menjadi agenda rutin untuk memperkuat hubungan antar pengurus serta meningkatkan efektivitas kerja dalam memberikan pelayanan terbaik bagi anak-anak yang berada dalam naungan LKSA.
Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA) Budi Pekerti adalah lembaga yang berkomitmen dalam memberikan perlindungan, pembinaan, dan kesejahteraan bagi anak-anak yang membutuhkan di wilayahnya Tangerang.
Atuher : LKSA Budi Pekerti Tangerang