![]() |
SERANG, - Personel gabungan pos pelayanan dan pengamanan Nataru Modern Cikande menggelar apel malam, guna memastikan terciptanya situasi yang kondusif menjelang perayaan Tahun Baru 2025. Minggu, 29/12/2024.
Kapospam IPTU Saeful Sani SE, menegaskan pentingnya koordinasi dan kesiapsiagaan seluruh personel untuk menjaga stabilitas dan Kondusifitas keamanan di Kabupaten Serang.
“Pengamanan ini bertujuan untuk memastikan Perayaan Natal dan Tahun Baru dengan aman dan nyaman. Selain itu, kami juga berkomitmen untuk menciptakan situasi yang kondusif demi mendukung aktivitas masyarakat,” ujarnya.